Rabu, 12 Desember 2012

IDENTITAS SISWA


Nama             :Rudi Suciyanto
Tempat Lahir  : Kab. Semarang
Tanggal Lahir  : 26 Januari 1996
Alamat           : Pluwang, Wringin Putih RT 01 RW 07
Asal Sekolah  : SMAN 2 Ungaran
NIS                : 6365

Curug 7 Bidadari

Kawasan wisata ini masih tergolong karena baru ditemukan April 2010. Lokasi curug 7 bidadari berada di Desa Bantir, Kecamatan Sumowono (deket Bandungan), Kab. Semarang. Kira-kira 2 km dari barak militer Angkatan Darat RI di desa Bantir. Seperti namanya, curug (air terjun) ini terdiri dari 7 curug di tempat yang sama berbentuk tingkatan. Jalan menuju ke lokasi wisata sudah beraspal (walalupun belum lebar), tidak seperti jalan ke curug Benowo atau Semirang.


Waktu saya berkunjung ke sana (25 Desember 2011) fasilitas sudah lengkap. Mushola, toilet, parkir luas, penjual jajanan lumayan banyak. Ada juga lokasi untuk berkemah di sekitar curug. Kurang afdhol rasanya kalo sampai di tempat ini belum nyemplung, minimal main airnya. Curung yang tidak tinggi dan terdapatnya beberapa kolam alami yang tidak dalam (salah satunya sekitar 1,5 m) menjadikan Curug 7 Bidadari cocok untuk tempat wisata keluarga dan bermain air. Sayangnya waktu itu saya tidak bawa pakaian ganti, jadi tidak bebas basah-basahan. hehehe..


Jika ingin berkemah, di sana disediakan lokasi bumi perkemahan. Ada juga 2 gazebo besar untuk pertemuan dengan kapasitas sekitar 40 orang.Karena cuaca kurang mendukung, saya belum sempat ke Air Bertuah yang berada di atas curug.

Mungkin karena waktu itu pas Hari Natal jadi harga tiket menjadi Rp 5,000; Rp 3,000 tiket masuk dan Rp 2,000 untuk parkir yang katanya pada hari biasa cuma Rp 2,000 untuk tiket masuk dan Rp 1,000 parkir.

Air Terjun Semirang -Ungaran




Lokasi

Terletak di Dusun Gintungan, Desa Gogik, Kecamatan Ungaran Barat, Kabupaten Semarang, Propinsi Jawa Tengah.
Peta dan Koordinat GPS: 7°9'59"S   110°22'51"E


Aksesbilitas

Berjarak sekitar 7 km dari kantor Bupati Semarang atau sekitar 30 menit.  Untuk mencapai lokasi ini, dari kota Ungaran dipertigaan Hotel Ungaran Cantik (di jalan raya Semarang - Solo) masuk ke Stikes Ngudi Waluyo lalu naik ke kanan ke arah gunung.  Selanjutnya selepas persawahan akan ditemui jalan yang terjal mendaki (yang berarti telah sampai ke kaki gunung).  Diperlukan kehati- hatian  walaupun jalannya cukup halus.
Setelah melewati beberapa dusun, akan sampai di tempat parkir di depan makam Desa Gogik.  Tempat parkir ini sangat sederhana karena sebenarnya hanya merupakan lahan penduduk yang dipagari dan dijaga oleh karang taruna. 

Perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki melewati jalan setapak yang menanjak sekitar 500 m menuju pintu gerbang dengan menyusuri sebuah sungai kecil yang sebenarnya ujung dari sungai ini adalah di air terjun.

Bagi pengunjung yang menggunakan sepeda motor masih dimungkinkan melaju hingga pintu gerbang ini namun harus ekstra hati-hati karena jalan berupa makadam dan sebagian masih tanah yang licin.

Dan akhirnya dari pintu gerbang perjalanan untuk mencapai  Air Terjun Semirang dilakukan dengan berjalan kaki mendaki jalan setapak sepanjang kurang lebih 1 km dengan waktu tempuh sekitar 20 menit. 


Tiket dan Parkir
Harga tiket masuk Rp 3000 per orang.

Fasilitas dan Akomodasi

Tersedia pos peristirahatan untuk melepas lelah, dan juga warung-warung kecil yang menjual makanan dan minuman.

Curug Benowo

Curug Benowo Wisata Alam di lereng Gunung Ungaran


Air terjun curug benowo
Curug Benowo terletak di Lereng Gunung Ungaran, Desa Kalisidi Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang. Curug dalam Bahasa Jawa berarti Air Terjun. Eksotisme Curug Benowo ini mungkin sulit unutk dicapai orang kebanyakan, karena tempatnya benar benar alami, jalannya setapak, naik turun, mungkin hanya direkomendasikan pada para pecinta alam atau mereka yang suka tantangan, tidak untuk kebanyakan orang apalagi rekreasi keluarga. Dibalik capeknya medan menuju lokasi akan terbayar oleh keindahan pesona alam curug Benowo ini dan Pemandangan Air Terjun yang Eksotis. Di dekat Curug Benowo ini juga terdapat curug lainnya, yaitu Curug Lawe yang tak kalah indahnya.
Bagaimana cara menuju ke Curug Benowo? Dari Alun Alun Ungaran ke arah Mapagan (Jalan ke arah gunungpati), setelah menemukan gapura “Selamat datang Kampus Di Sekaran Gunungpati” maju lagi sekitar 1.700m, di sisi kanan jalan ada Makam Darul Mukminin Siplaosan Sumurgunung belok kiri masuk ke Jalan Dukuh Sumur Gunung, Terus saja sampai pada koordinat 7, 8′ 31.67LS 110, 21′ 36.82BT (google map coordinate: -7.14213, 110.36022) Pada koordinat ini adalah posko, dimana kendaraan atau mobil diparkir untuk melanjutkan perjalanan dengan jalan kaki. Dari posko ini perjalanan harus ditempuh dengan jalan kaki selama kurang lebih 2 jam melalui jalan lumayan berat medannya. Namanya juga wisata alam, nuansanya benar benar alami, jalan yang minim namun pemandangan sekitar sangat luar biasa indah. Jika kesulitan bisa minta panduan penduduk setempat.

Air terjun curug benowo